SOLOPOS.COM - Jokowi-Foke (Dokumentasi)

Jokowi-Foke

Jokowi-Foke (Dokumentasi)

JAKARTA – Dosen Antropologi Universitas Indonesia, Iwan Meulia Pirous mengatakan memimpin DKI Jakarta lebih sulit dibanding dengan mengelola Kota Solo, Jawa Tengah, karena memiliki karakteristik yang berbeda.

Promosi Mimpi Prestasi Piala Asia, Lebih dari Gol Salto Widodo C Putra

Iwan menyampaikan hal tersebut pada acara diskusi bertemakan “Budaya DKI Jakarta dan Solo” di Jakarta, Selasa.

Diskusi tersebut terkait putaran kedua Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) DKI Jakarta yang akan berlangsung pada 20 September 2012.

Iwan menuturkan DKI Jakarta dan Kota Solo memiliki karakteristik, serta budaya berbeda yang berpengaruh terhadap sistem pemerintahan.

Iwan mencontohkan masyarakat DKI Jakarta terdiri dari multi etnis, sedangkan Solo didominasi salah satu etnis.

“Masyarakat Jakarta kurang merasa memiliki, sehingga pemimpinnya memiliki kesulitan tersendiri,” kata Iwan.

Sedangkan, masyarakat Kota Solo didominasi etnis tertentu yang memudahkan menjalankan program kerja dan sistem pemerintahannya.

Iwan berharap Kepala Daerah DKI Jakarta yang terpilih antara Fauzi Bowo (Foke) maupun Joko Widodo (Jokowi) bisa membawa aspirasi masyarakat untuk mempercepat pembangunan.

Dosen Universitas Indonesia itu, mempredikasikan siapapun yang terpilih menjadi Gubernur DKI Jakarta tidak akan mampu mengatasi kemacetan lalulintas maupun banjir dalam waktu singkat.

“Kemungkinan permasalahan sampah yang bisa diatasi dalam waktu lima tahun, sedangkan banjir dan kemacetan belum tentu dapat diselesaikan,” tutur Iwan.

Iwan menambahkan persoalan kemacetan lalulintas, akibat jumlah kendaraan yang tidak terkendali, semestinya pemerintah pusat yang memberlakukan pembatasan penjualan kendaraan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya